Menginstall Efek Layer Styles Photoshop dalam Gimp | Tutorial Linux Mint Indonesia    
Blog untuk belajar dan berbagi pengalaman menggunakan Linux Mint. Mengutip, meng-copy dan menyimpan dari blog ini diperkenankan bagi siapapun yang menginginkan



Januari 16, 2012

Home » , » Menginstall Efek Layer Styles Photoshop dalam Gimp

Menginstall Efek Layer Styles Photoshop dalam Gimp

Gimp adalah salah satu aplikasi editor grafis favorit para desainer. Aplikasi ini memiliki tiga ciri utama yang membuat popularitasnya menanjak, yaitu freeware, opensource dan multi-platform (tersedia versi Windows, Mac dan Linux). Dilengkapi dengan fitur yang beraneka ragam, seperti ketersediaan plugin, filter, dan brush yang bertebaran di internet dari komunitas pendukung GIMP. GIMP sampai saat ini belum menjadi aplikasi yang bisa menggantikan aplikasi populer semacam Photoshop, tapi dari hari-ke hari pengembangan dari versi GIMP selanjutnya lebih mendekati tampilan maupun fungsi dari Photoshop. Anda bisa menggunakan aplikasi ini untuk membuat desain grafis, membuat logo, mengedit foto dan juga membuat animasi sederhana memakai plugin GAP (GIMP Animation Package). Tapi, tetap saja banyak orang yang tidak familiar dengan aplikasi opensource ini, cara penggunaan yang berbeda membuat banyak orang sulit beralih dari Photoshop yang berbayar dan mahal. Sebelumnya Anda mesti mengetahui bagaimana cara untuk menginstal add-ons. Caranya sangat mudah dan tidak memakan banyak waktu cuma copy sana sini dah bisa jalan.

Pertama Anda harus menemukan lokasi di mana folder file GIMP disimpan, biasanya pada Ubuntu atau distro Linux lainya teletak dalam direktori /home/namauser/.gimp-2.6/plug-ins/. Direktori ini tersebunyi, untuk memunculkannya tekan Ctrl + H. Kemudian masuk ke direktori /home/namauser/.gimp-2.6/plug-ins/ untuk menambahkan plugin GIMP. 


Menginstal Efek Layer Styles Photoshop di Gimp
Layer Styles adalah fitur yang sangat penting bagi pengguna Photoshop, dan akan sangat sulit bagi pengguna untuk berpindah ke aplikasi sejenis tanpa adanya fitur tersebut. Di GIMP sebenarnya juga ada Layer Styles hanya saja sebutannya saja yang berbeda, di sini disebut Layer Effects dan sudah termasuk efek Drop Shadow, Inner Glow, Outer Glow, Gradient Overlay, Stroke, Bevel and Emboss, dan lain-lain. Dengannya Anda bisa dengan cepat menggunakan sebuah efek tertentu ke dalam layer tanpa memakan banyak usaha dan waktu.

Unduh Layer Effects untuk GIMP di sini. kemudian setelah mengunduh layer style salin file layerfx.py ke direktori /home/namauser/.gimp-2.6/plug-ins/ dan kemudian beri permission berkas layerfx.px dengan Terminal, menggunakan perintah berikut:

     $ sudo chmod +x /home/namauser/.gimp-2.6/plug-ins/layerfx.py


Setelah memberi permission berkas layerfx.py kemudian restart GIMP anda.



Pilihan Layer Effects akan mucul pada menu Layer --> Layer Effects. Selanjutnya anda bisa berkreasi dengan aplikasi bebas terbuka dengan aplikasi pengolah gambar yang tidak kalah dengan aplikasi berbayar.

Selamat mencoba, semoga bermanfaat...



Posting Terkait

Tidak ada komentar:

Posting Komentar