Sebenarnya untuk menginstall Linux Mint di dalam Windows kita tidak harus menggunakan Live CD/Live USB, kita juga bisa menggunakan file .iso Linux Mint itu sendiri.
Untuk dapat menginstall Linux Mint di dalam Windows dari file .iso kita membutuhkan aplikasi (software) 'ISO Mounter' (software yang berfungsi untuk membaca file .iso). Ada banyak software sejenis ini, mulai dari yang gratis hingga yang berbayar. Salah satu software yang cukup bagus untuk membaca file .iso adalah Magic ISO Maker. Jadi, sebelum kita melakukan instalasi Linux Mint di dalam Windows terlebih dahulu kita harus menginstall salah satu software 'ISO Mounter' (misal Magic ISO Maker).
- Pastikan Magic ISO Maker telah terinstall di komputer.
- Buka Magic ISO Maker, kemudian pilih file .iso Linux Mint yang akan kita buka.
- Klik ikon ISO Extractor kemudian tentukan Folder tempat kita akan menyimpan hasil ekstraksi file .iso Linux Mint
- Centang opsi "all files" di "extract to".. kemudian klik OK
- Setelah proses ekstraksi selesai, buka folder tempat file .iso Linux Mint yang telah kita ekstraksi.
- Double click pada execute file (Mint.exe)
- Ikuti langkah-langkah untuk melakukan instalasi Linux Mint di dalam Windows.
Sebaiknya file .iso yang kita gunakan merupakan hasil kompresi dari Live CD, karena beberapa file .iso hasil download tidak memunculkan file execute (.exe) ketika di-mount menggunakan 'ISO Mounter'.
Semoga bermanfaat, terima kasih.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar